8 Cara Menghubungi CS Akulaku Tanpa Pulsa

Para pengguna Akulaku tentunya harus mengetahui tentang cara menghubungi CS Akulaku Tanpa Pulsa. Hal ini perlu dilakukan jika ada keluhan atau masalah lainnya seputar Akulaku, maka kamu tidak akan kebingungan caranya untuk menghubungi CS Akulaku.

Jika tidak mengetahui cara menghubungi CS Akulaku, bisa jadi hanya pulsa kamu saja yang habis tanpa terhubung dengan petugas CS Akulaku. Apabila terjadi yang demikian, pastinya akan membuat kesal karena sudah habis pulsa banyak namun tidak mendapatkan hasil apa-apa.

Seperti yang kita ketahui, bahwa nomor CS Akulaku bukanlah nomor biasa sehingga perlu cara khusus agar tidak menghabiskan banyak pulsa ketika menghubunginya. Mungkin, bagi yang menggunakan telepon rumah tidak akan khawatir tentang masalah biaya yang dikeluarkan untuk menghubungi CS Akulaku.

Fitur lain dari akulaku yang cukup menarik untuk pengguna baru salah satunya adalah Cara Mendapatkan Barang Gratis Akulaku. Dimana pengguna akulaku bisa mendapatkan berbagai barang gratis dengan mekanisme yang ada.

Hal ini tentunya akan berbeda bagi yang menggunakan nomor HP untuk menghubungi CS Akulaku tersebut karena harus menyediakan pulsa yang banyak agar tidak terputus saat panggilan sedang berlangsung. Nah, untuk mengatahui cara menghubungi CS Akulaku agar tidak menghabiskan banyak pulsa maka silakan simak ulasan berikut ini.

Cara Menghubungi CS Akulaku Tanpa Pulsa

Cara Menghubungi CS AkulakuUntuk menghubungi CS Akulaku menggunakan nomor HP, kamu perlu melakukan beberapa langkah agar tidak menghabiskan seluruh pulsa yang kamu miliki. Caranya cukup mudah, kamu hanya cukup mendaftarkan terlebih dahulu nomor HP kamu ke paket nelpon rumah.

Namun, paket nelpon rumah ini hanya ditemukan pada kartu Telkomsel sehingga jika kamu ingin menghubungi CS Akulaku, pastikan kamu menggunakan nomor dari kartu Tekomsel. Jika sudah menggunakan kartu Telkomsel, selanjutnya tinggal ikuti langkah-langkah cicilan.id berikut untuk menghubungi CS Akulaku.

  1. Pertama, silakan buka menu “Telepon” yang ada di HP kamu.
  2. Kemudian ketik kode dial *100# untuk melakukan pendaftaran ke paket nelpon rumah.
  3. Setelah itu akan muncul beberapa pilihan untuk kamu pilih. Silakan pilih opsi “Lainnya“.
  4. Kemudian tinggal pilih opsi “Telepon“.
  5. Jika sudah, nantinya akan muncul opsi telepon harian, bulanan dan lainnya. Silakan pilih saja yang “Harian“.
  6. Selanjutnya pilih opsi “Nelpon Rumah“.
  7. Setelah itu, nantinya akan muncul informasi seputar paket nelpon rumah lengkap dengan harga peket nelponnya.
  8. Jika sudah, kemudian kamu pilih “Ya” untuk mengkonfirmasi pembelian paket tersebut.

Setelah mengkonfirmasi pembelian, maka kamu tinggal menunggu informasi yang dikirim mellalui SMS notifikasi. Jika sudah mendapatkan SMS notifikasi tersebut, berarti paket nelpon rumah kamu sudah berhasil dilakukan.

Langkah selanjutnya yaitu tinggal menghubungi CS Akulaku dengan cara-cara sebagai berikut.

  1. Silakan masuk ke menu “Telepon” untuk meghubungi CS Akulaku.
  2. Jika sudah, selanjutnya tinggal ketik nomor CS Akulaku yaitu, 1500920.
  3. Sebelum melakukan panggilan ke CS Akulaku, kamu harus memasukkan kode area terlebih dahulu sesuai dengan kode area tempat tinggal kamu. Jika tidak tahu kode areanya, maka tinggal cari saja di “Google” dan nantinya akan muncul kode area yang bisa kamu pilih sesuai dengan daerah kamu.
  4. Setelah menemukan kode area tersebut, silakan masukan kode area didepan nomor CS Akulaku. Contoh, 0241500920.
  5. Jika sudah, maka tinggal hubungi CS Akulaku dengan memilih ikon yang berbentuk “Telepon“.
  6. Sebelum terhubung dengan petugas CS Akulaku, kamu akan dihubungkan terlebih dahulu oleh sistem untuk memilih masalah yang kamu keluhkan seputar Akulaku.
  7. Simak terus informasi yang disampaikan oleh sistem hingga ada pilihan untuk berbicara langsung dengan petugas CS Akulaku.
  8. Pilihlah opsi tersebut untuk berbicara langsung dengan petugas CS Akulaku.
  9. Jika sudah memilih opsi tersebut, selanjutnya kamu akan diminta untuk memasukkan nomor telepon yang sudah terdaftar di aplikasi Akulaku kemudian tekan tanda pagar “#“.
  10. Setelah itu, sistem akan menginformasikan bahwa jangan memberikan kata sandi atau kode verifikasi kepada siapapun sebelum menghubungkannya ke petugas CS Akulaku.
  11. Jika sistem sudah menjelaskan semuanya, maka kamu akan langsung dihubungkan dengan petugas CS Akulaku.
  12. Setelah dihubungkan dengan petugas CS, kamu tinggal sampaikan keluhan kamu seputar Akulaku.
  13. Sebelum CS menjelaskan permasalahan tersebut, biasanya petugas CS akan melakukan verifikasi terlebih dahulu dan meminta tanggal lahir kamu untuk proses selanjutnya.
  14. Jika proses verifikasi sudah selesai, maka petugas CS Akulaku akan menjelaskan secara detail semua keluhan yang kamu sampaikan kepada petugas CS tersebut.
  15. Apabila dirasa sudah jelas dengan penjelasan yang disampaikan oleh petugas CS Akulaku, maka kamu bisa akhiri panggilan tersebut lalu tekan ikon telepon yang berwarna merah.

Itulah cara menghubungi CS Akulaku menggunakan nomor HP yang sebelumnya sudah kamu daftarkan ke paket nelpon rumah. Dengan mendaftarkan ke paket nelpon rumah, maka kamu hanya menghabiskan sedikit pulsa sesuai dengan paket nelpon rumah yang kamu pilih.

Akhir Kata

Demikian cara menghubungi CS Akulaku yang bisa kamu coba. Dengan melakukan cara diatas, kamu bisa menghemat banyak pulsa untuk melakukan penggilan ke CS Akulaku menggunakan nomor HP.

Setelah berhasil menghubungi CS Akulaku, maka kamu akan mendapatkan penjelasan secara detail dan masalah yang kamu keluhkan mengenai Akulaku bisa tejawab dengan jelas. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat, wajib tahu juga “Cara Menaikan Limit Kredit Pintar” pada informasi selanjutnya dari cicilan.

Exit mobile version