5 Biaya Tarik Tunai Kartu Kredit BNI Terbaru 2024

Kartu Kredit BNI adalah sebuah fasilitas khusus yang diberikan kepada para nasabah BNI untuk memudahkan transaksi pra bayar. Meski begitu, para nasabah disarankan untuk menggunakan kartu kredit BNI ini dengan baik dan sesuai dengan kebutuhan karena jika digunakan terus-menerus akan berdampak tidak baik.

Bahkan jika dibiasakan akan berdampak negatif terhadap kondisi keuangan. Selain itu, dampak yang paling buruk adalah pengeluaran yang melonjak hanya karena untuk membayar hutang.

Banyak pengguna kartu kredit yang lebih memilih tarik tunai sebagai solusi yang cepat untuk mendapatkan dana tunai. Kartu kredit juga dinilai lebih simpel dan tidak ribet dibandingkan dengan mengajukan pinjaman yang harus menunggu persetujuan.

Bicara tentang kartu kredit, pastinya ada biaya yang harus ditanggung saat melakukan tarik tunai pada kartu kredit BNI. Disini akan dijelaskan tentang biaya tarik tunai, limit pengambilan uang dan informasi lainnya tentang kartu kredit BNI.

Semua jenis kartu kredit BNI akan dikenakan biaya saat melakukan penarikan, kecuali untuk kartu yang memiliki logo Corporate Medco Group. Selain itu, biaya yang ditentukan juga berlaku untuk setiap transaksi tarik tunai pada kartu kredit BNI.

Informasi Biaya Tarik Tunai Kartu Kredit BNI

Biaya Tarik Tunai Kartu Kredit BNI TerbaruBuat nasabah baru mungkin belum paham betul menggenai Biaya Tarik Tunai Kartu Kredit BNI Terbaru. Dimana biaya tarik tunai Kartu Kredit BNI sendiri sudah di tetapkan dengan besaran yang terbilang cukup ringan sebenarnya.

Dalam pengambilan uang menggunakan kartu kredit BNI, para nasabah juga harus membayarkan bunga tagihan sebesar 2,25% dari jumlah uang yang diambil. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan CICILAN.ID tentang kartu kredit BNI dibawah ini.

1. Biaya Tarik Tunai Kartu Kredit BNI

Sebelum melakukan tarik tunai menggunakan kartu kredit BNI, lebih baik jangan terlalu sering untuk melakukan transaksi tersebut. Hal ini karena setiap melakukan transaksi tarik tunai melalui kartu kredit akan dikenakan biaya khusus.

Untuk tarik tunai pada kartu kredit BNI akan dikenai biaya sebesar 6% atau minimal Rp. 100.000,- dan biaya tarik tunai ini diberlakukan hampir disemua Bank tidak hanya di Bank BNI saja. Selain itu, nasabah juga akan terkena bunga sebesar 2,25% dari jumlah tarik tunai yang akan muncul disetiap bulan.

2. Syarat Kartu Kredit BNI

Kartu Kredit BNI memberikan kemudahan untuk melakukan berbagai macam transaksi pra bayar kepada para nasabahnya. Namun ada syarat tertentu agar nasabah bisa menikmati kemudahan ini, salah satu syaratnya yaitu memiliki penghasilan minimal 36 juta rupiah setiap tahunnya.

Namun, untuk nasabah yang memiliki kartu kredit disarankan untuk menggunakannya secara bijak dan benar karena akan berdampak pada tagihan. Akan lebih baik jika kartu kredit digunakan sesuai dengan kebutuhan sehingga nasabah tidak akan keberatan dengan tagihan yang harus dibayar.

3. Limit Tarik Tunai Menggunakan Kartu Kredit BNI

Setiap kartu kredit BNI memiliki jenis yang berbeda dan limit transaksi tarik tunainya pun berbeda-beda juga. Kartu kredit BNI juga memiliki dua warna dimana setiap warna memiliki jumalah limit yang berbeda, warna tersebut yaitu Gold dan Silver.

Untuk kartu kredit BNI yang berwarna Gold memiliki limit tarik tunai hingga 50% dari jumlah limit yang berlaku. Sedangakan untuk kartu kredit BNI Silver hanya bisa melakukan tarik tunai di mesin ATM atau EDC BNI sebesar 40% dari jumlah limit yang sudah diterapkan.

4. Tarik Tunai Menggunakan Kartu Kredit BNI

Cara ini dilakukan jika suatu saat membutuhkan sejumlah uang tetapi saldo dalam rekening tidak mencukupi dan untuk mengambil uang tersebut harus menggunakan kartu kredit. Cara mengambil uang tersebut bisa dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah dibawah ini.

  1. Cari mesin ATM BNI terdekat atau ATM lainnya yang berlogo PLUSS/Cirrus.
  2. Setelah ketemu lalu masukkan kartu kredit BNI.
  3. Kemudian pilih Bahasa.
  4. Jika sudah, masukkan kode PIN kartu kredit.
  5. Lalu tentukan nominal uang yang akan diambil.
  6. Setelah itu pilih tulisan “BENAR” dan tunggu beberapa saat sampai jumlah uang yang ditentukan keluar dari ATM BNI.
  7. Langkah yag terakhir adalah tekan tombol “CANCEL” untuk menyelesaikan transaksi dan kartu akan otomatis keluar dari mesin ATM.

5. Pengembalian Uang dari Tarik Tunai Tidak Bisa Dicicil

Tarik tunai memang mirip dengan berhutang, namun ada perbedaan saat mengembalikan uang dari tarik tunai tersebut. Pengguna kartu kredit yang melakukan tarik tunai harus mengembalikan dana tersebut dan tidak boleh lebih dari sebulan dengan kata lain mengembalikan uang dari tarik tunai tidak boleh dicicil.

Untuk itu, sebaiknya gunakan kartu kredit jika mengalami hal darurat saja dan harus tetap mempertimbangkan kesanggupan untuk membayar. Cara untuk mengatasi hal ini adalah dengan mengambil dana tarik tunai sebesar 30% dari gaji bulanan agar tidak ada masalah saat pembayaran nanti.

Demikian beberapa informasi seputar kartu kredit BNI yang bisa menjadi pertimbangan. Dengan beberapa penjelasan diatas, sekarang bisa mengetahui seputar kartu kredit mulai dari berapa besarnya biaya tarik tunai, cara tarik tunai di ATM dan iformasi lainnya yang sudah dijelaskan.

Namun, ada hal yang harus tetap diingat yaitu gunakan dana tarik tunai pada kartu kredit BNI hanya untuk kondisi darurat saja dan itupun harus sesuai dengan kemampuan agar tidak berdampak buruk pada keuangan. Semoga bermanfaat, simak juga informasi menarik lainnya dari cicilan menggenai Cara Pembayaran Kartu Kredit BRI Melalui ATM pada informasi sebelumnya.