Lompat ke konten

10 Cara Bayar BRIVA di ATM BRI & Bank Lainnya

Cara Bayar BRIVA di ATM BRI

Cara Bayar BRIVA di ATM BRI sebenarnya mudah dilakukan. Namun, bagi pengguna awal pastinya masih bingung untuk membayar BRIVA di ATM sehingga perlu untuk mengetahui terlebih dahulu cara-caranya.

Mungkin banyak yang belum tahu mengenai apa itu BRIVA. BRIVA merupakan singkatan dari BRI Virtual Account yang menjadi salah satu metode pembayaran dari Bank BRI.

Dengan menggunakan BRIVA ini akan memudahkan kamu dalam melakukan pembayaran secara online dan juga bisa mengisi saldo pada dompet digital seperti, ShopeePay, DANA, LinkAja dan OVO. Namun, pembayaran dengan cara ini tidak akan berhasil tanpa adanya kode pembayaran.

Prosenya sendiri hampirlah sama dengan Cara Bayar Home Credit di ATM BRI karena hampir sama. Hanya saja untuk masuk ke metode pembayarannya sendiri berbeda dengan bayar home kredit di ATM BRI.

Kode pembayaran tersebut yaitu berupa nomor rekening Virtual dengan dengan kode khusus yang memiliki beberapa digit angka tertentu. Nah, bagi kamu yang penasaran dengan cara bayar BRIVA di ATM BRI maka bisa simak ulasan berikut ini.

Cara Bayar BRIVA di ATM BRI

Bayar BRIVA di ATM BRI TerbaruAda beberapa langkah mudah yang bisa kamu lakukan untuk membayar BRIVA di ATM BRI. Namun sebelum itu, pastikan untuk mengetahui nomor BRIVA terebih dahulu karena setiap nomor BRIVA berbeda-beda tergantung pada tujuan pembayarannya.

Misalnya, jika ingin melakukan pembayaran tagihan BPJS maka mengunakan nomor BRIVA dengan kode “88888 + 11 angka terakhir nomor akun BPJS, Nomor BRIVA untuk dompet digital bisa dilihat pada masing-masing dompet digital yang digunakan dan masih banyak cara lainnya untuk mengetahui nomor BRIVA.

CICILAN.IDSetelah mengetahui nomor BRIVA tersebut selanjutnya tinggal melakukan cara bayar BRIVA di ATM BRI seperti ulasan CICILAN.ID yang ada dibawah ini.

  1. Pertama datang ke ATM BRI terdekat dengan membawa kode BRIVA yang akan di transfer atau dibayar.
  2. Jika sudah kemudian masukkan Kartu ATM BRI ke tempat yang sudah disediakan.
  3. Setelah itu pilih bahasa lalu masukkan nomor PIN dengan benar.
  4. Apabila nomor PIN yang sudah dimasukkan sudah benar maka akan muncul beberapa pilihan menu pada layar mesin ATM.
  5. Selanjutnya, pilihlah menu “Transaksi Lain” lalu pilih “Pembayaran“.
  6. Kemudian pilih menu “Lainnya” lalu pilih “BRIVA“. Jika sudah tinggal masukkan kode BRI Virtual Account pembayaran.
  7. Setelah itu tinggal pilih “Benar” untuk melanjutkan.
  8. Jika sudah, maka akan muncul informasi pembayaran pada layar mesin ATM yang berupa informasi seperti nama, nominal pembayaran dan lain sebagainya.
  9. Pastikan semua informasi tersebut sudah sesuai. Jika sudah kemudian tinggal pilih “Ya” lalu selesaikan pembayaran.
  10. Jika pembayaran sudah berhasil, maka jangan lupa untuk ambil struk pembayaran sebagai barang bukti yang sah.

Cara Bayar BRIVA dari ATM Bank Lain

Cara Bayar BRIVA di ATM LainSelain melalui ATM BRI untuk membayar BRIVA, ternyata ATM Bank lain pun bisa digunakan untuk melakukan pembayaran BRIVA. Cara melakukannya juga tidak jauh berbeda dari cara membayar BRIVA melaui ATM BRI hanya saja harus memasukkan kode Bank tujuan agar pembayaran bisa dilakukan.

Hal ini pastiya sangat memudahkan bagi para pengguna ATM Bank lain untuk melakukan pembayaran BRIVA. Nah, bagi yang hanya memiliki ATM BNI maka cara untuk membayar BRIVA adalah sebagai berikut.

  1. Pertama, silakan datangi ATM BNI terdekat dan jangan lupa untuk membawa Kartu ATM BNI.
  2. Selanjutnya, masukkan Kartu ATM BNI kemudian pilih bahasa.
  3. Lalu tinggal masukkan nomor PIN ATM BNI milikmu.
  4. Jika sudah maka akan muncul berbagai pilihan menu yang tampil di layar ATM.
  5. Silakan pilih menu “Transaksi Lainnya” kemudian “Transfer ke Bank Lain“.
  6. Setelah itu, masukkan kode Bank tujuan yaitu “002” untuk kode Bank BRI.
  7. Jika sudah, selanjutnya tinggal masukkan jumlah transfer dan masukkan kode BRIVA ke dalam isian “Masukkan nomor rekening tujuan“.
  8. Apabila nomor yang dimasukkan sudah benar maka tinggal lanjutkan transaksi.
  9. Setelah itu akan muncul data-data pada layar ATM yang bisa dicek terlebih dahulu sebelum menyelesaikan transaksi.
  10. Jika informasi data-data tersebut sudah benar, selanjutnya tinggal selesaikan transaksi pembayaran dan jangan lupa untuk mengambil struk hasil transaksi tersebut.

Cara bayar BRIVA dari Bank lainnya juga memiliki cara yang sama. Intinya hanya pada pilih menu “Transfer ke Bank lain” dan juga kode BRIVA di kolom nomor rekening tujuan. Setelah itu tinggal ikuti langkah-langkah selanjutnya hingga menyelesaikan transaksi pembayaran.

Biaya Transfer BRIVA

Jika kamu melalukan pembayaran BRIVA, tentu saja ada biaya yang harus dikeluarkan. Misalnya pada saat mengisi saldo GoPay akan dikenakan biaya sebesar Rp 1 ribu dan bahkan ada yang mengenakan biaya sampai Rp2 ribu hingga Rp3,5 ribu per transaksi.

Untuk biaya transfer BRIVA dari Bank lain biasanya akan dikenakan biaya mulai dari Rp5 ribu hingga Rp6,5 ribu. Maka dari itu, jika ingin lebih hemat biaya, pastikan saat bayar BRIVA menggunakan ATM BRI.

Akhir Kata

Itulah cara bayar BRIVA di ATM BRI yang bisa dilakukan. Dengan adanya cara tersebut, akan memudahkan pengguna ATM untuk melakukan pembayaran BRIVA terutama bagi yang baru pernah melakukan pembayaran BRIVA melalui ATM.

Namun ada hal yang harus diperhatikan, yaitu pastikan saat memasukkan nomor tujuan transfer sudah benar agar pembayaran bisa berhasil sampai ke nomor rekening tujuan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ketahui juga Cara Ganti Kartu ATM BCA Non Chip ke Kartu Debit Chip pada informasi sebelumnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *