Saldo Minimal BCA Yang Mengendap dan Ditahan

Bank BCA memiliki beragam produk tabungan dengan saldo minimal berbeda-beda. Bagi anda yang tertarik memiliki rekening Bank BCA maka wajib mengetahuinya. Oleh karena itulah kami akan memberikan informasinya pada artikel cicilan.id berikut ini.

Saat ini Bank BCA menjadi bank swasta terbesar di Indonesia. Kesuksesan Bank BCA tak lepas dari beragam inovasi perbankan yang diberikan untuk memudahkan masyarakat Indonesia dalam menabung, berinvestasi, dan bertransaksi.

Semua produk yang disediakan Bank BCA merupakan produk perbankan terbaik yang akan memudahkan para nasabahnya. Tak salah apabila anda memilih membuat tabungan BCA dibanding tabungan bank lain, seperti BRI, BNI, Mandiri, BTN, dan masih banyak lagi lainnya.

Ada beragam produk tabungan yang disediakan Bank BCA. Nasabah tinggal memilihnya sesuai kebutuhan, apakah hanya sekendar untuk menabung, bisnis, ataupun untuk investasi. Setiap jenis tabungan memiliki syarat dan ketentuan berbeda-beda.

Salah satu persyaratan yang wajib anda ketahui adalah saldo minimal yang mengendap atau tertahan di rekening BCA. Besaran saldo minimum rekening BCA berbeda-beda, dan untuk mengetahuinya silahkan simak informasi berikut ini.

Daftar Saldo Minimal BCA Yang Ditahan

Saldo Minimal BCA Yang Ditahan

1. Rekening Tahapan BCA

Tahapan BCA merupakan tabungan handal dengan fasilitas optimal. Ada beragam fasilitas yang didapatkan pemiliki rekening Tahapan BCA, seperti ATM, Mobile Banking, Internet Banking, dan masih banyak lagi lainnya.

Untuk memiliki rekening ini, nasabah harus menyiapkan setoran awal sebesar Rp. 500 Ribu. Nantinya nasabah juga bisa memilih jenis ATM yang dikehendaki. Dimana ada tiga pilihan kartu ATM yang tersedia, yakni Blue, Gold, dan Platinum.

Setiap kartu ATM memiliki biaya admin berbeda-beda. Namun untuk saldo minimumnya tetap sama, yakni sebesar Rp. 50.000. Jadi apabila ingin transfer, tarik tunai ataupun transaksi lainnya maka harus menyisakan saldo sebesar Rp. 50 Ribu sebagai saldo mengendap.

2. Tahapan Xpresi

Kelebihan Tahapan Xpresi adalah memiliki setoran awal yang ringan serta biaya admin terjangkau. Untuk membuat rekening BCA ini bisa dilakukan secara online melalui aplikasi BCA Mobile. Adapun caranya silahkan simak informasi berikut “Cara Buka Rekening BCA“.

Setiap bulan nasabah hanya perlu membayar biaya admin sebesar Rp. 7.500. Fasilitas yang didapatkan juga sangat lengkap, mulai dari ATM, Internet Banking, hingga Mobile Banking.

Selain kelebihan di atas, rekening Tahapan Xpresi juga memiliki kelebihan saldo minimum ditahan yang sangat kecil. Dimana saldo minimal rekening BCA ini hanyalah sebesar Rp. 10.000.

3. Tahapan Gold

Tahapan Gold merupakan rekening BCA yang dikhususkan untuk para pebisnis. Bagi yang tertarik membuat rekening ini harus menyiapkan setoran awal minimum sebesar Rp. 10 Juta. Biaya setoran awal rekening ini memang sangat besar, namun sebanding dengan fasilitas yang didapatkan.

Sedangkan untuk saldo minimal yang tertahan adalah sebesar Rp. 50.000. Lalu apa yang menjadikan rekening BCA ini spesial? Yang spesial adalah mendapatkan Info mutasi rekening lebih lengkap dibanding rekening BCA lainnya.

Nasabah Tahapan Gold akan mendapatkan informasi mutasi yang berisi nominal transaksi, saldo, nama penerima & pengirim, serta info pembayaran & berita. Dengan adanya kelebihan tersebut maka rekening ini sangat cocok untuk para pebisnis.

4. Simpanan Pelajar

Sesuai namanya, rekening ini hanya dikhususkan untuk pelajar. Oleh karena itulah saldo minimum yang ditahan hanya sebesar Rp. 5.000. Selain itu, rekening ini memiliki syarat buka rekening yang sangat mudah.

Untuk membuka rekening Simpanan Pelajar BCA, nasabah hanya perlu menyetorkan setoran awal sebesar Rp. 5.000. Namun maksimum saldo pada rekening ini dibatasi hanya mencapai Rp. 20.000.000.

5. TabunganKu

Bank BCA memiliki rekening yang gratis biaya admin bernama TabunganKu. Untuk membuat rekening ini cukup menyerahkan setoran awal minimum sebesar Rp. 20.000. Setoran awalnya sangat ringan sehingga bisa menjadi pilihan bagi masyarakat Indonesia yang ingin memiliki tabungan Bank BCA.

Nasabah TabunganKu akan mendapatkan buku tabungan dan fasilitas kartu TabunganKu yang bisa digunakan untuk bertransaksi di ATM. Namun limit yang diberikan cukup kecil karena hanya bisa tarik tunai di ATM maksimal Rp. 7 Juta per hari.

Meskipun ada batasan transaksi, namun saldo minimal rekening BCA TabunganKu hanya sebesar Rp. 20.000.

Kesimpulan

Nah itulah beragam pilihan tabungan dari Bank BCA beserta saldo minimal yang mengendap atau tidak bisa ditarik. Silahkan anda memilih salah satu rekening BCA di atas. Untuk membuatnya bisa melalui kantor cabang atau secara online menggunakan aplikasi BCA Mobile.

Cukup sekian informasi cicilan.id pada kesempatan kali ini. Semoga informasi singkat di atas bisa menjadi referensi bagi anda yang tertarik membuat rekening Bank BCA. Simak pula artikel sebelumnya mengenai Cara Mengecek Transferan Masuk BRI Lewat HP dan beragam artikel lainnya.